Rabu, 06 Juni 2012

Perangkat E-Commerce Dalam Internet

* Sekilas Tentang HTML 

HTML (Hyper Text Markup Language) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web dan menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah browser internet. Bermula dari sebuah bahasa yang sebelumnya banyak digunakan di dunia penerbitan dan pencetakan yang disebut dengan SGML (Standart Generalized Markup Language), HTML adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web. HTML saat ini merupakan standar internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaanya oleh World Wide Web Consortium (W3C).

HTML berupa kode-kode tag yang menginstruksikan browser untuk menghasilkan tampilan sesuai dengan yang diinginkan. Sebuah file yang merupakan file HTML dapat dibuka dengan menggunakan browser web seperti Mozilla Firefox atau Microsoft Internet Explorer. HTML juga dapat dikenali oleh aplikasi pembuka email ataupun dari PDA dan program lain yang memiliki kemampuan browser.
HTML dokumen tersebut mirip dengan dokumen text biasa, hanya dalam dokumen ini sebuah text bisa memuat instruksi yang ditandai dengan kode atau lebih dikenal dengan TAG tetentu.

* Sekilas Tentang PHP

Php (hypertext prepocessor) dalam pengertian mudahnya adalah bahasa pemrograman yang berfungsi untuk membuat website dinamis maupun aplikasi web.
Sedangkan pengertian lainnya php adalah suatu server-side scripting yang menyatu dengan HTML untuk membuat halaman web yang dinamis.

Server-side scripting disini dimaksudkan adalah suatu sintaks dan perintah-perintah PHP dimana mereka hanya akan dieksekusi di server kemudian hasilnya dikirim ke browser dalam format HTML sehingga kode-kode program PHP tidak akan terlihat oleh user sehingga keamanan web bisa dikatakan terjamin.
Sebagai contoh kita meng-save as suatu website dimana website tersebut ada implant phpnya maka kita tidak akan mengsave source code phpnya, mungkin yang tercopy hanya source HTML, JavaScript, dan CSS sedangkan PHPnya tidak tercopy.

Apa sih manfaat website ber-php itu dibandingkan dengan website hanya ber-HTML saja ?
Php itu bisa dibilang berbeda dengan HTML yang hanya bisa menamplakan konten statis. Dengan PHP kita
bisa berinteraksi dengan database, file, dan folder sehingga seperti pengertian diatas, php membuat website  berbasis blog, toko online, CMS, forum dan website social networking yang paling terkenal saat ini ya facebook itu.

Syarat untuk menjalankan PHP

Kita tidak bisa langsung menjalankan code program php seperti halnya HTML. jika kita menjalankan php kita membutuhkan suatu web server, dimana web server bertugas untuk memproses file-file php dan mengirimkan hasil pemrosesan itu untuk ditampilkan di browser client . Contohnya saja hmm menun kalkulator. jika di website kita diberi suatu form berfungsi kalkulator maka di website tersebut kita memasukkan angka-angka dan perintah, kemudian angka-angka tersebut akan diproses di dalam web server dan hasilnya akan dikembalikan ke browser client.

Sumber : jawarakampung.blogspot.com

* Server Side Scripting 

Server-side scripting adalah web server teknologi di mana permintaan pengguna terpenuhi dengan menjalankan script langsung pada server web untuk menghasilkan halaman web dinamis. Hal ini biasanya digunakan untuk menyediakan situs web interaktif yang interface untuk database atau data lainnya di toko. Ini berbeda dengan client-side scripting dimana script dijalankan oleh web browser, biasanya dalam JavaScript. Keuntungan utama untuk server-side scripting adalah kemampuan untuk menyesuaikan sangat respon berdasarkan kebutuhan pengguna, hak akses, atau query ke dalam menyimpan data.

Ketika server melayani data yang digunakan secara umum, misalnya sesuai dengan HTTP atau FTP protokol , pengguna mungkin memiliki pilihan mereka sejumlah program klien (web browser paling modern dapat meminta dan menerima data menggunakan baik dari orang protokol). Dalam kasus aplikasi khusus lebih, programer dapat menulis server mereka sendiri, klien, dan protokol komunikasi, yang hanya dapat digunakan dengan satu sama lain.
Program yang dijalankan pada komputer lokal pengguna tanpa pernah mengirim atau menerima data melalui jaringan klien tidak dianggap, sehingga operasi program tersebut tidak akan dianggap operasi client-side.
Pada hari-hari sebelumnya dari web, server-side scripting hampir seluruhnya dilakukan dengan menggunakan kombinasi dari C program, Perl script dan skrip shell menggunakan Common Gateway Interface (CGI). Mereka skrip dieksekusi oleh sistem operasi , mnemonic coding dan hasilnya hanya dilayani kembali oleh server web. Saat ini, ini dan lain on line scripting bahasa-seperti ASP dan PHP sering dapat dieksekusi langsung oleh server web itu sendiri atau oleh modul ekstensi (misalnya mod_perl atau php mod ) ke web server. Salah satu bentuk scripting (yaitu, CGI atau eksekusi langsung) dapat digunakan untuk membangun situs multi-halaman kompleks, tetapi langsung eksekusi biasanya menghasilkan overhead yang lebih rendah karena kurangnya panggilan ke interpreter eksternal.
Website yang dinamis juga kadang-kadang didukung oleh server aplikasi custom web, misalnya Python “Base HTTP Server” perpustakaan, meskipun beberapa mungkin tidak menganggap ini sebagai server-side scripting.
Salah satu bahasa server side scripting yang paling populer adalah bahasa PHP.

Sumber : nadrl12.wordpress.com


* W3C

 w3c-logo.gif   

W3C adalah singkatan dari World Wide Web Consortium sebuah komunitas internasional yang bekerja bersama para anggotanya untuk merumuskan dan membuat standarisasi dari web, mengembangkan pemrograman, dan forum2 pelatihan untuk desain web.
Organisasi ini sampai dengan februari 2012 sudah memiliki 345 anggota di seluruh dunia, terdiri dari berbagai perusahaan, organisasi, universitas diantaranya seperti apple inc, baidu inc, fujitsu, facebook, ericsson dan yang lainnya. Didirikan pada tahun 1994 dan diketuai oleh sang penemu web sendiri Sir Tim berners lee.
Misi dari W3C bertujuan untuk mendorong semua potensi penuh dari dunia web yang bisa dikembangkan dengan menyediakan protokol2 dan panduan2 untuk menjamin pertumbuhan jangka panjang dari web itu sendiri.
Intinya sih salah satu fungsi W3C yaitu memberikan rekomandasi bagaimana membuat website/blog yang baik dan bisa diakses dengan baik pula oleh semua perangkat entah itu PC, tablet, mobile phone, smartphone, internet TV dll, dan berjalan dengan baik pula di semua software dan hardware.
Salah satu layanan standarisasi yang di berikan adalah rekomendasi untuk layanan web design yang berkaitan dengan penggunaan bahasa scripting seperti HTML, XML, XHTML, CSS, DOM, SVG dan lain sebagainya. Untuk mengenal lebih jauh istilah-istilah tersebut kunjungi www.w3schools.com salah satu online web tutorial dari W3C.
Salah satu aplikasi keluarannya yang masih berhubungan dengan web tool design adalah berupa Validator.alat untuk memvalidasi (mengabsahkan) sebuah file dalam Web (website/web blog) yang tersedia secara online dan gratis di situs resminya.
Ada beberapa validator yang di keluarkan di antaranya :
1.CSS Valodator
Buat kamu yang suka customize CSS bisa validasikan hasil kreasi CSSmu disini. Atau download aplikasinya langsung yang tersedia di bagian bawah halamannya (file jar).
2. Mark up Document Validator
Untuk mengecek validitas tipe dokumen file sebuah web.
3. Mobile ok checker
Berguna untuk menilai seberapa ramah Webmu melalui tampilan mobile. Atau ke Mobile page tester juga bisa di luar W3C.
4. Link checker
Untuk Memeriksa semua link yang tertanam di Webmu siapa tau ada broken link.
Cara validasi tinggal masuk ke alamat validator masing2 terus masukan alamat Webmu di sertai http:// dan klik chek.
* Untuk no.3 dan 4 Jika masuk menggunakan ponsel di sarankan lewat browser bawaan ponsel atau opera mobile untuk mendapatkan hasil cek yang maksimal.
Mungkin ada yang bertanya untuk apa sih kita harus memvalidasi situs/blog kita? Toh gak kenapa2 gak divalidasi juga.
Seperti dikatakan sebelumnya w3c hanya sekedar memberikan rekomendasi/saran bagaimana mendesain web yang baik, accessible(mudah di akses) di semua browser, PC ataupun mobile sehingga proses rendering page (proses browser menafsirkan dokumen file pada web untuk di tampilkan) menjadi cepat dan tepat, Terlebih lagi website yang baik lebih mudah dirayap oleh mesin2 pencari seperti google crawler sehingga menjadi SEO friendly.
Blog ini sendiri nourly.mvwapblog.com alhamdulillah sudah lulus CSS validator versi 2.1 dan 3, untuk mengetahuinya kamu bisa klik ikon gambar CSS di bagian navigasi blog ini, Tapi untuk lulus uji.xhtml dan Mobile ok checker sepertinya agak susah karena ada beberapa faktor diantaranya :
- Sebagian settingan pada blog yang tidak bisa di rubah,maklum blog gratisan kali jadi gak punya full access
- Banyak script dari widget-widget yang kita pasang pada blog seperti user online visitor, pagerank, browser counter dan lain sebagainya belum memenuhi standar W3C.
Walau begitu minimal usahakan buat naikin skor, karena setelah saya cek situs2 terkenal banyak juga yang sedikit error.
Untuk Mobile ok checker  misalnya selama skornya masih diatas 50% dan tak ada hasil rekomendasi yang sifatnya critical (kritis, parah) maka blogmu berarti masih lumayan baik, di tambah lagi dengan mywapblog yang memang sudah SEO friendly.
Demikian sedikit pemahaman saya tentang W3C bila ada yang salah mohon di koreksi karena masih dalam tahap belajar.

Sumber : nourly.mywapblog.com



Rabu, 30 Mei 2012

Aplikasi E-Commerce

1. Internet Merchant Account
Internet merchant account adalah rekening yang dirancang khusus untuk para pedagang yang disetujui dan dapat menerima pembayaran melalui kartu kredit. kartu kredit perusahaan memiliki peraturan ketat dan persyaratan yang harus dipenuhi sebelum merchant dapat membuka rekening. merchant account perusahaan bertindak sebagai orang tengah antara pedagang dan penyedia layanan kartu kredit memastikan kebutuhan terpenuhi pada kedua belah pihak. internet merchant account tidak memegang dana untuk jangka waktu yang panjang. transfer pembayaran ke rekening bank internet dipilih oleh pedagang yang dilakukan pada harian atau mingguan. alasan utama merchant account adalah aplikasi dan proses verifikasi yang menyediakan mereka dengan kehandalan. kartu yang diproses melalui internet merchant account baik secara manual melalui terminal menyimpan kartu kredit, online melalui web berbasis terminal halaman, atau secara otomatis melalui web merchant keranjang belanja.

Sumber : bershka.me/../e-commerce-masa- depan-commerce-MTA4NTIz


2. Web Hosting

Web Hosting adalah salah satu bentuk layanan jasa penyewaan tempat di Internet yang memungkinkan perorangan ataupun organisasi menampilkan layanan jasa atau produknya di web / situs Internet salah satunya adalah IndoGlobalWeb yang menawarkan jasa WebHosting Terbaik.

Siapa saja yang membutuhkan Web Hosting :

Seperti telah dijelaskan diatas, setiap orang ataupun perusahaan dapat menyewa tempat atau memanfaatkan jasa web hosting ini, didukung dengan kemajuan teknologi informasi yang ada saat ini maka pemanfaatan jasa web hosting merupakan sarana alternatif yang handal untuk: Promosi, Menyebarkan Informasi, Berjualan, Layanan Publik sampai dengan sekedar tempat untuk menumpahkan isi hati yang kelabu ke dalam buku harian berbasis web (blog: web log) akibat ditinggal kekasih semuanya dapat kami bantu dengan layanan IndoGlobalWeb yang terbaik.

Mengapa Perlu Web Hosting :

Kecepatan menyebarkan informasi tentang Jasa, Produk, Layanan Publik dan lainnya merupakan salah satu tolok ukur keberhasilan bisnins perorangan atau perusahaan, dan kami IndoGlobalWeb hadir untuk kebutuhan anda tersebut,
Contoh Pertama : di Indonesia hanya dengan kurang lebih Sepuluh Ribu Rupiah dalam waktu satu jam penuh, dengan tidak meninggalkan rumah dan hanya bermodalkan koneksi telepon rumah dari TELKOM, anda dapat menjelajah DUNIA dan memperoleh berbagai informasi, contohnya IndoGlobalWeb menawarkan paket WebHosting hanya dengan harga Rp. 7.500,- anda sudah mendapatkan webHosting yang power full.
Contoh kedua: Seorang mahasiswa kedokteran, dengan dana yang terbatas, untuk mengantisipasi membeli buku kuliah kedokteran yang harganya bisa mencapai jutaan rupiah, dapat dengan mudah memperoleh informasi ilmu pengetahuan dan teknologi melalui situs web, dan ini menjadi tanggung jawab penyelenggara pendidikan untuk menyediakan layanan web site guna memajukan pendidikan. Bahkan seorang dosen sebaiknya memiliki web site, jika anda membutuhkan jasa kami, maka IndoGlobalweb akan membantu apa yang anda butuhkan.

Kapan anda membutuhkan Situs Web :

Disaat anda ingin memasarkan produk atau jasa melewati batas kabupaten, propinsi, negara, samudra dan benua, disaat anda ingin orang lain memperoleh informasi yang benar mengenai hal-hal kemanusiaan, disaat anda ingin menyebarluaskan pengetahuan demi kesejahteraan sesama manusia, disaat anda ingin melakukan transaksi bisnis yang memudahkan pelangan anda menjangkaunya dari sebuah vila tempat peristirahatan dengan privasi yang tinggi, disaat itulah anda membuthkan layanan web hosting, IndoGlobalWeb ada kapanpun anda membutuhkan layanan tersebut.

Dimana menyewa Web Hosting :

Ratusan bahkan ribuan penyelenggara jasa web hosting, ada dapat memulainya dengan mencari dari mesin pencari google atau yahoo, beberapa penyedia jasa layanan web hosting di indonesia, salah satu yang terbaik dan termurah yaitu IndoGlobalWeb.

Teknologi apa yang digunakan :

Salah satu teknologi yang digunakan adalah fail over hosting, teknologi ini memungkinkan layanan anda tetap online 24 jam karena dudukung oleh beberapa server komputer yang secara otomatis akan menggantikan tugas server komputer yang mengalami kerusakan, dan itu yang dilakukan IndoGlobalWeb demi kenyamanan dan kepuasan costumer kami, juga menyediakan layanan Back Up data anda tiap harinya secara otomatis.

Bagaimana cara Memiliha Web Hosting :

Untuk memilih jasa WebHosting terbaik sesuai kebutuhan anda, pertama anda harus mengetahui apa kebutuhan anda, pilihlah space web hosting sesuai kebutuhan, dan jangan lupa memperhatikan harganya, kedua, jika target pengunjung web anda nantinya sebagian besar berada di indonesia maka pilihlah webhosting dengan server di indonesia atau biasa di sebut IIX, dan jika target pengunjung web anda sebagian besar berada di luar indonesia maka anda dapat memilih web server dengan lokasi di USA, dan kami menyediakan kedua pilihan yang anda butuhkan...
artikel kutipan wikipedia indonesia yang telah kami perjelas untuk kebutuhan informasi anda

Sumber : images.fietrie.multiply.multiplycontent.com.
 
3. Spamming 
Spamming adalah kegiatan mengirim email palsu dengan memanfaatkan server email yang memiliki “smtp open relay” atau spamming bisa juga diartikan dengan pengiriman informasi atau iklan suatu produk yang tidak pada tempatnya dan hal ini sangat mengganggu bagi yang dikirim.  

Sumber : http://priawadi.blogspot.com/2012/05/   
Tips Menghindari Spamming
Apakah yang harus dihindari agar anda tidak memperoleh spam ?

Beberapa petunjuk antara lain :

1. Jangan sekali-kali merespon spamming mail.
2. Jangan sekali-kali mereply spamming mail dengan kata “remove”. Hal ini akan mengakibatkan email anda dicatat sebagai email yang aktif, dan akibatnya alamat anda akan dicantumkan pada list yang lain. Akibatnya anda akan menerima lagi spamming-mail.
3. Jangan mengakses website yang direkomendasikan dalam spamming mail tersebut. Akses ini akan dimonitor, dan berfungsi sebagai alat validitas alamat email anda. Selanjutnya anda tidak akan bebas dari spamming-mail.
4. Jangan sekali-kali men-sign-up suatu site yang menjanjikan bahwa alamat anda akan dihapus dari suatu list spamming-mail. Dengan menuliskan alamat anda, berarti anda memberikan informasi alamat email anda pada pengelola situs tsb, dan kebanyakan mereka berperan sebagai kolektor alamat email.

Apa yang harus dilakukan bila anda terlanjur menerima spamming-mail ?

1. Janganlah mengirimkan complain anda ke pengirim spamming-mail
2. Janganlah sekali-kali mematuhi “petunjuk” agar didrop dari mailing list mereka sebagaimana diberikan di bagian akhir spamming-mail tersebut.
3. Cara memblock spamming email, bila domain alamat anda @yahoo.com, silakan merefer ke http://help.yahoo.com/help/us/mail/read/read-22.html
4. Bila spamming email tersebut diterima dari seseorang yang beralamatkan @yahoo.com atau @yahoo.co.jp, anda tinggal memforwardkan spamming-mail tersebut lengkap dengan header-nya ke abuse@yahoo.com

Sumber : ferdian.web.id/tips-menghindari-spamming.html
 http://help.yahoo.com/help/us/mail/spam/spam-04.html

Trik dan Cara menghindari Spam Email 

Agar terhindar dari email-email yang tidak berguna / spam, ada beberapa cara untuk mengatasinya. Berikut trik-triknya :
  1. Jangan membalas spam
    Mungkin karena kesal atau alasan lain, pengguna bisa tergoda untuk membalas email spam dengan sumpah-serapah atau permintaan untuk tidak dikirimi email lagi. Hati-hati, karena biasanya alamat yang digunakan itu adalah palsu dan jika dibalas justru akan melahirkan lebih banyak spam lagi ke Inbox.
  2. Hindari Isi Form via EmailTrik pencurian data yang sering dilakukan adalah meminta calon korban mengisi data pribadi lewat form yang ada di email, atau form yang link-nya ditampilkan dalam email.Perusahaan terkemuka tidak mungkin meminta informasi pribadi Anda melalui email. Jika ragu, hubungi perusahaan itu lewat jalur resmi terpisah. Jangan mengklik atau copy-paste dari link dalam pesan.
  3. Hindari atau jangan membuka lampiran (attach file) dari email yang tidak dikenal
    Jangan tergoda untuk membuka lampiran pada email yang terlihat mencurigakan. Kadang lampiran itu memang punya nama yang menggoda, namun bisa jadi isinya adalah program jahat atau virus.
  4. Hindari membuka pesan spam
    Jika sebuah pesan sudah jelas adalah spam, misalnya karena ditandai oleh Spam Filter yang digunakan, ini artinya pesan itu memang sudah seharusnya dibuang.
  5. Tertarik untuk membeli produk atau jasa dari pesan spamMeskipun produk atau jasa itu terdengar menarik, sebaiknya jangan mencoba untuk melakukan pembelian produk atau jasa yang ditawarkan lewat spam. Hal ini hanya akan mendorong orang untuk terus menggunakan spam.
  6. Jangan meneruskan Email Berantai Banyak peringatan soal virus, bahaya keamanan dan hal-hal lain yang disebarkan lewat email. Karena ada kemungkinan hal semacam itu hanya kabar burung (hoax) belaka, sebaiknya jangan ikut-ikutan mengirimkan pesan berantai.

     Sumber : dari berbagai sumber, Symantec.benehal.com/virus/trik-dan-cara-menghindari-spam-email

4. Internet, Intranet, Ekstranet 

* Pengertian Internet
 
Internet yang berasal dari kata Interconnection Networking yang mempunyai arti hubungan komputer dengan berbagai tipe yang membentuk sistem jaringan yang mencakup seluruh dunia (jaringan komputer global) dengan melalui jalur telekomunikasi seperti telepon, radio link, satelit dan lainnya.
Dalam mengatur integrasi dan komunikasi jaringan komputer ini digunakan protokol yaitu TCP/IP. TCP (Transmission Control Protocol) bertugas memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar, sedangkan IP (Internet Protocol) yang mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum berfungsi memilih rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.
Untuk dapat ikut serta menggunakan fasilitas Internet, biasanya Anda harus berlangganan ke salah satu ISP (Internet Service Provider) yang ada di kota Anda. ISP ini biasanya disebut penyelenggara jasa internet ataupun Anda dapat menggunakan fasilitas dari Telkom yakni Telkomnet Instan.
Dengan memanfaatkan internet, pemakaian komputer di seluruh dunia dimungkinkan untuk salingberkomunikasi dan pemakaian bersama informasi dengan cara saling kirim e-mail, menghubungkan ke komputer lain, mengirim dan menerima file, membahas topik tertentu pada newsgroup dan lain-lain.
Fasilitas-Fasilitas yang dapat di manfaatkan dengan menggunakan internet, diantaranya :
  • Web, adalah fasilitas hypertext untuk menampilkan data berupa teks, gambar, bunyi, animasi dan data multimedia lainnya, yang diantara data tersebut saling berhubungan satu sama lain. Untuk memudahkan Anda membaca data dan informasi tesebut Anda dapat mempergunakan web browser seperti Internet Explorer ataupun Netscape.
  • E-Mail (Electronic Mail), dengan fasilitas ini Anda dapat mengirim dan menerima surat elektronik (e-mail) pada/dari pemakai komputer lain yang terhubung di internet, dan dapat menyertakan file sebagai lampiran (attachment).
  • Newsgroup, fasilitas ini digunakan untuk mendistribusikan artikel, berita, tanggapan, surat, penawaran ataupun file ke pemakai internet lain yang tergabung dengan kelompok diskusi untuk topik tertentu. Dengan fasilitas ini pula Anda dapat melakukan diskusi, seminar ataupun konferensi dengan cara elektronik tanpa terikat waktu, ruang dan tempat.
  • FTP (File Transfer Protocol), fasilitas ini digunakan untuk menghubungkan ke server computer tertentu dan bila perlu menyalin (download) file yang Anda butuhkan dari server tersebut dan menyimpannya di komputer Anda.

Manfaat Internet

Secara umum ada banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila seseorang mempunyai akses ke internet .Berikut ini sebagian dari apa yang tersedia di internet: 1. Informasi untuk kehidupan pribadi :kesehatan, rekreasi, hobby, pengembangan pribadi, rohani, sosial. 2. Informasi untuk kehidupan profesional/pekerja :sains, teknologi, perdagangan, saham, komoditas, berita bisnis, asosiasi profesi, asosiasi bisnis, berbagai forum komunikasi.

* Pengertian Intranet

Intranet adalah sebuah jaringan komputer berbasis protokol TCP/IP seperti internet hanya saja digunakan dalam internal perusahaan, kantor, bahkan warung internet (WARNET) pun dapat di kategorikan Intranet. Antar Intranet dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya melalui sambungan Internet yang memberikan tulang punggung komunikasi jarak jauh. Akan tetapi sebetulnya sebuah Intranet tidak perlu sambungan luar ke Internet untuk berfungsi secara benar. Intranet menggunakan semua protocol TCP/IP Protokol TCP/IP, alamat IP, dan protokol lainnya), klien dan juga server. Protokol HTTP dan beberapa protokol Internet lainnya (FTP, POP3, atau SMTP) umumnya merupakan komponen protokol yang sering digunakan. sebuah intranet dapat dipahami sebagai sebuah “versi pribadi dari jaringan Internet”, atau sebagai sebuah versi dari Internet yang dimiliki oleh sebuah organisasi.
Jika sebuah badan usaha / bisnis / institusi mengekspose sebagian dari internal jaringannya ke komunitas di luar, hal ini di sebut ekstranet. Memang biasanya tidak semua isi intranet di keluarkan ke publik untuk menjadikan intranet menjadi ekstranet. Misalnya kita sedang membeli software, buku dll dari sebuah e-toko, maka biasanya kita dapat mengakses sebagian dari Intranet toko tersebut. Badan usaha / perusahaan dapat memblokir akses ke intranet mereka melalui router dan meletakan firewall. Firewall adalah sebuah perangkat lunak / perangkat keras yang mengatur akses seseorang kedalam intranet. Proteksi dilakukan melalui berbagai parameter jaringan apakah itu IP address, nomor port dll. Jika firewall di aktifkan maka akses dapat dikontrol sehingga kita hanya dapat mengakses sebagian saja dari Intranet perusahaan tersebut yang kemudian dikenal sebagai extranet.
Kegunaan Intranet
Dasarnya perangkat lunak aplikasi yang digunakan di Intranet tidak berbeda jauh dengan yang digunakan di Internet. Di Intranet digunakan Web, e-mail dll. persis seperti yang digunakan di Intranet. WARNET sebetulnya intranet yang sangat sederhana sekali, kebetulan tidak ada content yang khusus / spesifik yang internal di warnet tsb.

* Pengertian Extranet

Extranet atau Ekstranet adalah jaringan pribadi yang menggunakan protokol internet dan sistem telekomunikasi publik untuk membagi sebagian informasi bisnis atau operasi secara aman kepada penyalur (supplier), penjual (vendor), mitra (partner), pelanggan dan lain-lain.
Extranet dapat juga diartikan sebagai intranet sebuah perusahaan yang dilebarkan bagi pengguna di luar perusahaan. Perusahaan yang membangun extranet dapat bertukar data bervolume besar dengan EDI (Electronic Data Interchange), berkolaborasi dengan perusahaan lain dalam suatu jaringan kerjasama dan lain-lain.
Contoh aplikasi yang dapat digunakan untuk extranet adalah Lotus Notes.

PERBEDAAN INTERNET, INTRANET DAN EXTRANET 

* Internet
Merupakan komunikasi jaringan komunikasi global yang menghubungkan seluruh computer
didunia meskipun beda sistem oprasi dan mesin.
* Intranet
Adalah sebuah jaringan koputer berbasis protokol TCP/IP seperti internet, hanya saja digunakan dalam internal perusahaan atau kantor dengan aplikasi berbasis web dan teknologi komunikasi data seperti internet ( bahkan warung internet (warnet) dapat dikategorikan sebagai intranet)
* Ekstranet
Jika sebuah badan usaha atau bisnis mengekspose sebagian dari internal jaringan ke komunitas di luar.

Sumber : viansari.blogdetik.com/2009.


5. DNS ( Domain Name Service )
 

Sejarah DNS

Sebelum dipergunakannya DNS, jaringan komputer menggunakan HOSTS files yang berisi informasi
dari nama komputer dan IP address-nya. Di Internet, file ini dikelola secara terpusat dan di setiap loaksi
harus di copy versi terbaru dari HOSTS files, dari sini bisa dibayangkan betapa repotnya jika ada
penambahan 1 komputer di jaringan, maka kita harus copy versi terbaru file ini ke setiap lokasi. Dengan
makin meluasnya jaringan internet, hal ini makin merepotkan, akhirnya dibuatkan sebuah solusi dimana
DNS di desain menggantikan fungsi HOSTS files, dengan kelebihan unlimited database size, dan
performace yang baik. DNS adalah sebuah aplikasi services di Internet yang menerjemahkan sebuah
domain name ke IP address. Sebagai contoh, www untuk penggunaan di Internet, lalu diketikan nama
domain, misalnya: yahoo.com maka akan di petakan ke sebuah IP mis 202.68.0.134. Jadi DNS dapat di
analogikan pada pemakaian buku telepon, dimana orang yang kita kenal berdasarkan nama untuk
menghubunginya kita harus memutar nomor telepon di pesawat telepon. Sama persis, host komputer
mengirimkan queries berupa nama komputer dan domain name server ke DNS, lalu oleh DNS dipetakan
ke IP address.

Domain Name System (DNS)

Domain Name System (DNS) adalah distribute database system yang digunakan untuk pencarian namakomputer (name resolution) di jaringan yang mengunakan TCP/IP (Transmission Control
Protocol/Internet Protocol).
DNS biasa digunakan pada aplikasi yang terhubung ke Internet seperti web
browser atau e-mail, dimana DNS membantu memetakan host name sebuah komputer ke IP address.
Selain digunakan di Internet, DNS juga dapat di implementasikan ke private network atau intranet
dimana DNS memiliki keunggulan seperti:
1. Mudah, DNS sangat mudah karena user tidak lagi direpotkan untuk mengingat IP address
sebuah komputer cukup host name (nama Komputer).
2. Konsisten, IP address sebuah komputer bisa berubah tapi host name tidak berubah.
3. Simple, user hanya menggunakan satu nama domain untuk mencari baik di Internet maupun di
Intranet.

Apa itu DNS?

DNS dapat disamakan fungsinya dengan buku telepon. Dimana setiap komputer di jaringan Internet
memiliki host name (nama komputer) dan Internet Protocol (IP) address. Secara umum, setiap client
yang akan mengkoneksikan komputer yang satu ke komputer yang lain, akan menggunakan host name.
Lalu komputer anda akan menghubungi DNS server untuk mencek host name yang anda minta tersebut
berapa IP address-nya. IP address ini yang digunakan untuk mengkoneksikan komputer anda dengan
komputer lainnya.

Struktur DNS

Domain Name Space merupakan sebuah hirarki pengelompokan domain berdasarkan nama, yang terbagi
menjadi beberapa bagian diantaranya:
Root-Level Domains
Domain ditentukan berdasarkan tingkatan kemampuan yang ada di struktur hirarki yang disebut dengan
level. Level paling atas di hirarki disebut dengan root domain. Root domain di ekspresikan berdasarkan
periode dimana lambang untuk root domain adalah (“.”).
Top-Level Domains
Pada bagian dibawah ini adalah contoh dari top-level domains:
- com Organisasi Komersial
- edu Institusi pendidikan atau universitas
- org Organisasi non-profit
- net Networks (backbone Internet)
- gov Organisasi pemerintah non militer
- mil Organisasi pemerintah militer
- num No telpon
- arpa Reverse DNS
- xx dua-huruf untuk kode negara (id:Indonesia,sg:singapura,au:australia,dll)
Top-level domains dapat berisi second-level domains dan hosts.
Second-Level Domains
Second-level domains dapat berisi host dan domain lain, yang disebut dengan subdomain. Untuk contoh:
Domain Bujangan, bujangan.com terdapat komputer (host) seperti server1.bujangan.com dan subdomain
training.bujangan.com. Subdomain training.bujangan.com juga terdapat komputer (host) seperti
client1.training.bujangan.com.
Host Names
Domain name yang digunakan dengan host name akan menciptakan fully qualified domain name
(FQDN) untuk setiap komputer. Sebagai contoh, jika terdapat fileserver1.detik.com, dimana fileserver1
adalah host name dan detik.com adalah domain name.

Bagaimana DNS itu bekerja?

Fungsi dari DNS adalah menerjemahkan nama komputer ke IP address (memetakan). Client DNS disebut
dengan resolvers dan DNS server disebut dengan name servers. Resolvers atau client mengirimkan
permintaan ke name server berupa queries. Name server akan memproses dengan cara mencek ke local
database DNS, menghubungi name server lainnya atau akan mengirimkan message failure jika ternyata
permintaan dari client tidak ditemukan.
Proses tersebut disebut dengan Forward Lookup Query, yaitu permintaan dari client dengan cara
memetakan nama komputer (host) ke IP address.

Sumber : www.ilmukomputer.com
Diding Ardianto , dardianto@yahoo.com
linux.or.id/node/2783 

Selasa, 22 Mei 2012

Sistem Hukum Anglo Saxon

Sistem Hukum Anglo Saxon

Sistem hukum Anglo-Saxon biasa disebut “Anglo Amerika” atau Common Law”. Merupakan sistem hukum yang berasal dari Inggris yang kemudian menyebar ke Amerika Serikat dan negara-negara bekas jajahannya.

Kata “Anglo Saxon” berasal dari nama bangsa yaitu bangsa Angel-Sakson yang pernah menyerang sekaligus menjajah Inggris yang kemudian ditaklukan oleh Hertog Normandia, William. William mempertahankan hukum kebiasaan masyarakat pribumi dengan memasukkannya juga unsur-unsur hukum yang berasal dari sistem hukum Eropa Kontinental.

Nama Anglo-Saxon, sejak abad ke-8 lazim dipakai untuk menyebut penduduk Britania Raya, yakni bangsa Germania yang berasal dari suku-suku Anglia, Saks, dan Yut. Konon, pada tahun 400 M mereka menyeberang dari Jerman Timur dan Skandinavia Selatan untuk menaklukkan bangsa Kelt, lantas mendirikan 7 kerajaan kecil yang disebut Heptarchi. Mereka dinasranikan antara 596-655 M.

Sistem hukum anglo saxon ialah suatu sitem hukum yang didasarkan pada yurispudensi, yaitu keputusan-keputusan hakim terdahulu yang kemudian menjadi dasar putusan hakim-hakim selanjutnya. Sistem Hukum Anglo Saxon cenderung lebih mengutamakan hukum kebiasaan, hukum yang berjalan dinamis sejalan dengan dinamika masyarakat. Pembentukan hukum melalui lembaga peradilan dengan sistem jurisprudensi dianggap lebih baik agar hukum selalu sejalan dengan rasa keadilan dan kemanfaatan yang dirasakan oleh masyarakat secara nyata.

Sistem hukum ini diterapkan di Irlandia, Inggris, Australia, Selandia Baru, Afrika Selatan, Kanada (kecuali Provinsi Quebec) dan Amerika Serikat (walaupun negara bagian Louisiana mempergunakan sistem hukum ini bersamaan dengan sistim hukum Eropa Kontinental Napoleon). Selain negara-negara tersebut, beberapa negara lain juga menerapkan sistem hukum Anglo-Saxon campuran, misalnya Pakistan, India dan Nigeria yang menerapkan sebagian besar sistem hukum Anglo-Saxon, namun juga memberlakukan hukum adat dan hukum agama.

Sumber hukum dalam sistem hukum ini ialah putusan hakim/pengadilan. Dalam sistem hukum ini peranan yang diberikan kepada seorang hakim sangat luas. Hakim berfungsi tidak hanya sebagai pihak yang bertugas menetapkan dan menafsirkan peraturan-peraturan hukum saja. Hakim juga berperan besar dalam membentuk seluruh tata kehidupan masyarakat . Hakim mempunyai wewenang yang sangat luas untuk menafsirkan peraturan hukum yang berlaku. Selain itu, bisa menciptakan hukum baru yang akan menjadi pegangan bagi hakim-hakim lain untuk menyelesaikan perkara sejenis.

Sistem hukum ini menganut doktrin yang dikenal dengan nama ”the doctrine of precedent / Stare Decisis”. Doktrin ini pada intinya menyatakan bahwa dalam memutuskan suatu perkara, seorang hakim harus mendasarkan putusannya pada prinsip hukum yang sudah ada dalam putusan hakim lain dari perkara sejenis sebelumnya (preseden).

Dalam perkembangannya, sistem hukum ini mengenal pembagian hukum publik dan hukum privat. Hukum privat dalam sistem hukum ini lebih ditujukan pada kaidah-kaidah hukum tentang hak milik, hukum tentang orang, hukum perjanjian dan tentang perbuatan melawan hukum. Hukum publik mencakup peraturan-peraturan hukum yang mengatur kekuasaan dan wewenang penguasa/negara serta hubungan-hubungan antara masyarakat dan negara.

Sistem hukum ini mengandung kelebihan dan kekurangan. Kelebihannya hukum anglo saxon yang tidak tertulis ini lebih memiliki sifat yang fleksibel dan sanggup menyesuaikan dengan perkembangan zaman dan masyarakatnya karena hukum-hukum yang diberlakukan adalah hukum tidak tertulis (Common law). Kelemahannya, unsur kepastian hukum kurang terjamin dengan baik, karena dasar hukum untuk menyelesaikan perkara/masalah diambil dari hukum kebiasaan masyarakat/hukum adat yang tidak tertulis.

Sumber: http://id.shovoong.com/law-and-politics/law/2223074-sistem-hukum-anglo-saxon/#ixzz1veh895Ao


Sistem Hukum (4) Anglo Saxon (Common Law)

ANGLO SAXON / COMMON LAW
 
Awalnya diterapkan dan mulai berkembang pada abad 16 di Inggris, kemudian menyebar di negara jajahannya. Dalam sistem ini tidak ada sumber hukum, sumber hukum hanya kebiasaan masyarakat yang dikembangkan di pengadilan/keputusan pengadilan. Sering disebut sebagai COMMON LAW
Hukum Inggris karena keadaan geografis dan perkembangan politik serta sosial yang terus menerus, dengan pesat berkembang menurut garisnya sendiri, dan pada waktunya menjadi dasar perkembangan hukum Amerika.
Berkembang diluar Inggris, di Kanada, USA, dan bekas koloni Inggris (negara persemakmuran/ common wealth) spt, Australia, Malaysia, Singapore, India, dll.

Ciri dari common law system ini adalah :

  • tidak ada perbedaan secara tajam antara hukum publik dan perdata
  • tidak ada perbedaan antara hak kebendaan dan perorangan
  • tidak ada kodifkasi
  • keputusan hakim terdahulu mengikat hakim yang kemudian (asas precedent atau stare decisis)
Dalam perkembangannya, hukum Amerika bertambah bebas dlm sistem hukum aktual nya, yang lama kelamaan terdapat perbedaan yang fundamental yaitu:
- Di Amerika Hk yang tertinggi tertulis, yakni konstitusi Amerika yang berada di atas tiap- tiap undang-undang.
- Di Inggris kekuasaan parlemen  untuk membuat uu tdk terbatas.
- Karena seringnya ada kebutuhan akan penafsiran konstitusi, Hakim Amerika (dibanding Inggris)lebih sering dihadapkan pada persoalan kepentingan umum.
- Kebutuhan untuk mensistematisasikan hukum, di Amerika dirasa lebih mendesak, karena banyaknya bahan hukum yang merupakan ancaman karena tidak mudah untuk diatur

Sumber Hukum

1) Putusan–putusan hakim/putusan pengadilan atau yurisprudensi (judicial decisions). Putusan-putusan hakim mewujudkan kepastian hukum, maka melalui putusan-putusan hakim itu prinsip-prinsip dan kaidah-kaidah hukum dibentuk dan mengikat umum.

2) Kebiasaan-kebiasaan dan peraturan hukum tertulis yang berupa undang-undang dan peraturan administrasi negara diakui juga, kerena pada dasarnya terbentuknya kebiasaan dan peraturan tertulis tersebut bersumber dari putusan pengadilan.

Putusan pengadilan, kebiasaan dan peraturan hukum tertulis tersebut tidak tersusun secara sistematis dalam kodifikasi sebagaimana pada sistem hukum Eropa Kontinental.

Peran Hakim

• Hakim berfungsi tidak hanya sebagai pihak yang bertugas menetapkan dan menafsirkan peraturan-peraturan hukum saja. Hakim juga berperan besar dalam menciptakan kaidah-kaidah hukum yang mengatur tata kehidupan masyarakat.

• Hakim mempunyai wewenang yang luas untuk menafsirkan peraturan-peraturan hukum dan menciptakan prinsip-prinsip hukum baru yang berguna sebagai pegangan bagi hakim –hakim lain dalam memutuskan perkara sejenis.

• Oleh karena itu, hakim terikat pada prinsip hukum dalam putusan pengadilan yang sudah ada dari perkara-perkara sejenis (asas doctrine of precedent).

• Namun, bila dalam putusan pengadilan terdahulu tidak ditemukan prinsip hukum yang dicari, hakim berdasarkan prinsip kebenaran dan akal sehat dapat memutuskan perkara dengan menggunakan metode penafsiran hukum. Sistem hukum Anglo-Amerika sering disebut juga dengan
istilah Case Law.

Penggolongannya

• Dalam perkembangannya, sistem hukum Anglo Amerika itu mengenal pula pembagian ”hukum publik dan hukum privat”.

• Pengertian yang diberikan kepada hukum publik hampir sama dengan pengertian yang diberikan oleh sistem hukum eropa kontinental.

• Sementara bagi hukum privat pengertian yang diberikan oleh sistem hukum Anglo Amerika (Saxon) agak berbeda dengan pengertian yang diberikan oleh sistem Eropa kontinental.

• Dalam sistem hukum Eropa kontonental ”hukum privat lebih dimaksudkan sebagai kaidah-kaidah hukum perdata dan hukum dagang yang dicantumkan dalam kodifikasi kedua hukum itu”.

• Berbeda dengan itu, bagi sistem hukum Anglo Amerika pengertian ”hukum privat lebih ditujukan kepada kaidah-kaidah hukum tentang
  1. hak milik (law of property),
  2. hukum tentang orang (law of persons),
  3. hukum perjanjian (law of contract) dan
  4. hukum tentang perbuatan melawan hukum (law of tort).

• Seluruhnya tersebar di dalam peraturan-peraturan tertulis, putusan-putusan hakim dan kebiasaan.

Sistem anglo saxon berorientasi pada Mazhab / Aliran Freie Rechtsbegung.

Aliran ini berpandangan secara bertolak belakang dengan aliran legisme. Aliran ini beranggapan bahwa di dalam melaksanakan tugasnya seorang hakim bebas untuk melakukan menurut UU atau tidak.
Hal ini disebabkan karena pekerjaan hakim adalah melakukan penciptaan hukum. Akibatnya adalah memahami yurisprudensi merupakan hal yang primer di dalam mempelajari hukum, sedangkan UU merupakan hal yang sekunder.
Pada aliran ini hakim benar-benar sebagai pencipta hukum (judge made law) karena keputusan yang berdasar keyakinannya merupakan hukum dan keputusannya ini lebih dinamis dan up to date karena senantiasa memperlihatkan keadaan dan perkembangan masyarakat.

Sumber : donxsaturniev.blogspot.com

Selasa, 15 Mei 2012

Model E-Payment

Model E-Payment

Terdapat beberapa sistem pembayaran (E-Payment System), yaitu :

1. Micropayment


 Micropayment adalah transaksi keuangan yang melibatkan jumlah yang sangat kecil uang dan biasanya salah satu yang terjadi secara online . Paypal mendefinisikan micropayment sebagai transaksi kurang dari 12 USD. sedangkan Visa  lebih memilih transaksi bawah 20 dolar Australia, dan meskipun micropayments yang awalnya direncanakan untuk melibatkan uang dalam jumlah jauh lebih kecil dari uang, sistem praktis untuk memungkinkan transaksi kurang dari 1 USD telah melihat sedikit keberhasilan. Satu masalah yang telah mencegah kemunculan mereka adalah kebutuhan untuk menjaga biaya rendah untuk transaksi individual,  yang tidak praktis ketika bertransaksi dalam jumlah kecil seperti bahkan jika biaya transaksi hanyalah beberapa sen.

Sejarah

Micropayments awalnya dirancang sebagai cara untuk memungkinkan penjualan secara online konten dan yang dibayangkan untuk melibatkan uang dalam jumlah kecil hanya beberapa sen. Transaksi ini akan memungkinkan orang untuk menjual konten di Internet  dan akan menjadi alternatif untuk pendapatan iklan. 
Selama akhir 1990-an, ada gerakan untuk menciptakan microtransaction standar,  dan World Wide Web (W3C) bekerja pada micropayments memasukkan ke dalam HTML bahkan akan sejauh untuk menyarankan embedding pembayaran-permintaan informasi dalam kode kesalahan HTTP .W3C sejak berhenti usahanya di daerah ini, dan micropayments belum menjadi metode yang banyak digunakan untuk menjual konten melalui internet.

Penelitian awal dan sistem

Pada akhir 1990-an, perusahaan-perusahaan mapan seperti IBM  dan Compaq memiliki divisi microtransaction,  dan penelitian tentang micropayments dan micropayment standar dilakukan di Carnegie Mellon dan oleh World Wide Web Cosortium .

IBM Micro Pembayaran

Pembayaran Mikro IBM didirikan tahun 1999,dan kalau sudah menjadi operasional akan "memungkinkan vendor dan pedagang untuk menjual konten, informasi, dan jasa melalui Internet untuk jumlah serendah satu sen".

Ipin

Upaya awal untuk membuat pekerjaan micropayments, Ipin adalah 1998 modal vantura startup didanai yang menyediakan layanan yang memungkinkan pembeli untuk menambahkan biaya tambahan untuk micropayment tagihan yang ada untuk layanan Internet. Memulai debutnya pada tahun 1999, pelayanannya tidak pernah diadopsi secara luas.

Millicent

Millicent, awalnya sebuah proyek dari Digital Equipment Corporation ,  adalah sebuah sistem micropayment yang mendukung transaksi dari sekecil 1/10 dari satu sen sampai $ 5,00.  Ini tumbuh dari Protokol Millicent untuk Perdagangan Elektronik Murah , yang dipresentasikan pada tahun 1995 Konferensi World Wide Web di Boston , tetapi menjadi terkait dengan Compaq setelah perusahaan yang membeli Digital Equipment Corporation. Sistem pembayaran yang digunakan kriptografi simetrik . 

NetBill

Para NetBill elektronik proyek perdagangan di Carnegie Mellon universitas meneliti proses transaksi  sistem dan protokol dikembangkan dan perangkat lunak untuk mendukung pembayaran untuk barang dan jasa melalui Internet.  Ini menampilkan pra-bayar rekening dari mana biaya micropayment dapat ditarik. Dimulai pada 1997, NetBill tampaknya telah meninggal benar-benar beberapa saat setelah 2005. 

Game Online
Para microtransaction istilah kadang-kadang digunakan untuk merujuk pada penjualan barang virtual di game online seperti World of Warcraft .

Sistem micropayment Lancar

Sistem saat ini baik memungkinkan micropayments banyak tetapi biaya tagihan telepon Anda satu lump sum atau menggunakan dompet didanai.

Sumber : en.wikipedia.org/wiki/MicropaymentCache - Mirip -


2. E-Wallet 


E-Wallet adalah dompet elektronik yang mulai banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat karena kemudahan penggunaanya. Satu hal yang pasti dalam bertransaksi melalui e-Wallet adalah segala sesuatunya berkaitan dengan Rekening anda, jadi  yang dibayarkan kepada penjual bukanlah berupa uang Tunai (mirip pembayaran dengan Kartu Kredit maupun Krtu Debit ).

Transaksi anda dilakukan berdasarkan validasi yang menyatakan bahwa anda bertransaksi dengan pihak yang berwenang (bekerja sama dengan Bank anda) untuk menerima transaksi E-WALLET tersebut.
kelak akan banyak Bank yang menyediakan E-Wallet adalah kemampuan Bank untuk menyediakan online system.

Adapun E-Wallet tidak mutlak selalu harus digunakan untuk bertransaksi karena sebagaiman halnya Rekening biasa make E-Wallet juga bisa anda cairkan dananya untuk keperluan Tunai anda.

Pengelolaan E-Wallet biasa dilakukan oleh Bank yang bersangkutan dimana saat anda bertransaksi maka Bank anda akan memeriksa apakah dana anda cukup. Bila cukup maka transaksi dilakukan sedangkan bila tidak cukup maka transaksi dibatalkan.

Anda sebagai pemilik E-Wallet sewajarnya selalu mengetahui jumlah yang ada pada E-Wallet anda karena anda sendiriyang mengisi E-Wallet/Rekening tersebut. jadi bila Rekening anda tidak pernah anda isi tetapi terus anda gunakan maka kelak dana di Rekening anda akan habis dan tidak bisa anda gunakan lagi.

Sumber : Diky Kurniawan 
investasi-100-hari.blogspot.com/2011/11/pengertian-e-wallet.html

 
3. E-Cash/Digital Cash


E-Cash yaitu Electronic Cash, sering juga disebut dengan Digital Cash, Digital Money. E-Cash mempunyai makna bahwa seseorang dapat membeli barang atau jasa dengan cara mengirimkan nomor dari satu computer ke computer lain . Nomor tersebut diisukan oleh sebuah bank dan merepresentasikan sejumlah uang yang sebenarnya yang mempunyai nilai tukar yang bersifat anonymous (tanpa nama) dan dapat dipakai seperti uang cash biasa. Sumber : azzalea14.multiply.com/journal/item/81

Uang elektronik (atau uang digital) adalah uang yang digunakan dalam transaksi Internet dengan cara elektronik . Biasanya, transaksi ini melibatkan penggunaan jaringan komputer (seperti internet dan sistem penyimpanan harga digital. Electronic Funds Transfer (EFT) adalah sebuah contoh uang elektronik.
Uang elektronik memiliki nilai tersimpan (stored-value) atau prabayar (prepaid) dimana sejumlah nilai uang disimpan dalam suatu media elektronis yang dimiliki seseorang. Nilai uang dalam e-money akan berkurang pada saat konsumen menggunakannya untuk pembayaran. E-money dapat digunakan untuk berbagai macam jenis pembayaran (multi purpose) dan berbeda dengan instrumen single purpose seperti kartu telepon.
Uang elektronik merupakan bidang yang menarik dalam kriptografi (lihat, hasil kerja David Chaum)  , penggunaan uang digital sampai sekarang masih dalam skala-kecil. Satu kesuksesan yang jarang adalah karty Octopus Hong Kong, yang dimulai sebagai sistem pembayaran transit dan telah tumbuh menjadi sistem uang kas yang banyak digunakan umum. Sukses lainnya adalah jaringan Interac Kanada, yang pada tahun 2000, telah melewati pembayaran uang tunai dalam bidang retail di Kanada.

Kriteria uang elektronik

Sebagai instrumen pembayaran, uang elektronik memiliki kriteria sebagai berikut:
  1. Diterbitkan atas dasar nilai uang yang disetor terlebih dahulu oleh pemegang kepada penerbit;
  2. Nilai uang disimpan secara elektronik dalam suatu media seperti server atau chip;
  3. Digunakan sebagai alat pembayaran kepada pedagang yang bukan merupakan penerbit uang elektronik tersebut; dan
  4. Nilai uang elektronik yang disetor oleh pemegang dan dikelola oleh penerbit bukan merupakan simpanan sebagaimana dimaksud dalam undang-undang yang mengatur mengenai perbankan.

Uang elektronik dan mata uang

Secara teknis, uang elektronik dapat menjadi sebuah mata uang yang independen, seperti e-Gold atau seperti Euro sebelum tender legal Eura diperkenalkan pada 2002.
Sistem moneter Ripple adalah sebuah projek terdistribusi uang elektronik yang bebas dari mata uang.
 
Keuntungan

Kebanyakan uang di dunia sekarang ini adalah elektronik, dan uang tunai mulai semakin berkurang penggunaannya. Dengan perkenalan internet, bank online, kartu debit, dan pembayaran online, dan bisnis internet, uang kertas menjadi sebuah barang masa lalu.
Bank-bank sekarang menawarkan jasa di mana "customer" dapat mentransfer dana, saham yang dibeli, menyumbang ke rencana pensiun mereka (seperti RRSP Kanada) dan menawarkan berbagai variasi jasa lainnya tanpa harus menggunakan uang tunai atau cek. Pelanggan tidak harus menunggu barisan, dan ini menciptakan linkungan yang bebas-repot.
Kartu debit dan pembayaran online membuat transfer dana secara langsung dari seorang individu ke account bisnis, tanpa uang kertas. Ini memberikan kepraktisan yang besar bagi banyak orang dan juga bisnis.
Penggunaan Uang Elektronik sebagai alat pembayaran dapat memberikan manfaat sebagai berikut:
  1. Memberikan kemudahan dan kecepatan dalam melakukan transaksi transaksi pembayaran tanpa perlu membawa uang tunai.
  2. Tidak lagi menerima uang kembalian dalam bentuk barang (seperti permen) akibat padagang tidak mempunyai uang kembalian bernilai kecil (receh).
  3. Sangat applicable untuk transaksi massal yang nilainya kecil namun frekuensinya tinggi, seperti: transportasi, parkir, tol, fast food, dll.
Sumber :  id.wikipedia.org/wiki/Uang_elektronik



4. Credit Card, Smartcard



Smart Card

Smart card didefinisikan sebagai sebuah kartu dengan IC (Integrated Circuit) yang tertanam didalamnya, dimana IC tersebut digunakan untuk melakukan proses informasi, juga memiliki media penyimpanan dengan kapasitas tertentu.

Mungkin sebelumnya Anda telah mengenal magnetic stripe card atau kartu magnetik, yang juga dapat berfungsi sebagai alat pembayaran. Kartu magnetik saat ini masih banyak digunakan sebagai kartu ATM di Indonesia.

Smart card berbeda dengan magnetic stripe card yang merupakan teknologi lama. Magnetic stripe card memiliki ciri yang mudah terlihat, cukup dengan melihat pita magnetik yang melekat pada kartu. Sementara pada smart card, komponen IC pada umumnya terdapat didalam kartu atau berupa lempengan chip kecil.

Tentu saja dengan menggunakan pita magnetik dan IC/chip secara bersamaan pada sebuah kartu, maka kartu tersebut dapat berfungsi sebagai smart card sekaligus magnetic stripe card.

Baik magnetic stripe card maupun smart card menyimpan informasi didalam media penyimpanan masing-masing (pita magnetik pada magnetic stripe card, dan IC atau chip pada smart card). Untuk membaca maupun menulis informasi, diperlukan sebuah alat untuk membaca dan menuliskan informasi tersebut, yang disebut dengan card reader atau encoder.

Contoh reader dapat Anda temui dengan mudah pada saat Anda pergi ke ATM, yang memiliki sebuah reader untuk membaca informasi pada kartu yang Anda masukan, demikian juga pada saat Anda menggesek kartu Anda pada reader untuk melakukan pembayaran.

Penggunaan besar-besaran dan booming smart card terjadi pada tahun 1990-an, saat diperkenalkan smart card berbasis SIM (Subscriber Identify Module), yang digunakan dalam ponsel GSM.

Penggunaan kartu kredit maupun kartu debit sebagai alat pembayaran oleh MasterCard, Visa, maupun Europay semakin memperkenalkan smart card pada publik.

Pengembangan selanjutnya adalah diperkenalkannya teknologi contactless pada smart card. Teknologi contactless memungkinkan komunikasi kartu dengan reader melalui frekuensi radio atau dikenal dengan RFID (Radio Frequency Identification), sehingga antara kartu dan reader tidak perlu bersentuhan (contactless).

Lebih jauh kita akan membahas mengenai contact smart card dan contactless smart card. 


Contact Smart Card

Contact smart card memiliki chip kecil keemasan pada kartu, saat dibaca oleh reader, chip tersebut melakukan kontak dengan konektor yang dapat membaca informasi dari chip, dan dapat menuliskan informasi kembali kedalam chip.

Pada contact smart card, beberapa standard ISO telah dikeluarkan untuk mendefinisikan bentuk fisik, posisi, karakteristik, protokol, format perintah yang dikirim dan respon yang dikembalikan, ketahanan kartu, hingga fungsinya.

Kartu ini sendiri tidak memiliki baterai sebagai sumber tenaga, karena energi yang dibutuhkan akan dihasilkan oleh card reader, yang digunakan sebagai media komunikasi antara smart card dan host (misalnya komputer). Aplikasi yang melakukan proses dapat Anda letakkan pada host / komputer, bersamaan dengan database atau tools yang diperlukan oleh aplikasi.


Contactless Smart Card

Sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya, contactless smart card berkomunikasi dengan reader dengan teknologi RFID. Didalam contactless smart card terdapat tag RFID atau transponder sebagai identifikasi menggunakan gelombang radio. RFID juga dikenal dengan istilah proximity atau proxy.

Apakah keuntungannya dibandingkan dengan contact smart card ?

Contacless smart card bekerja lebih praktis, terutama untuk transaksi yang membutuhkan proses cepat, contohnya adalah penggunaan contactless smart card pada sistem transportasi seperti MRT (Mass Rapid Transit), dimana Anda dapat melakukan transaksi, tanpa perlu mengeluarkan kartu dari dompet Anda.

Seperti pada contact smart card, contactless smart card juga memiliki klasifikasi standard, yang memiliki dukungan berbeda pada range (jarak) tertentu antara kartu dan reader.

Terdapat beberapa standard internasional untuk mendukung aplikasi-aplikasi yang spesifik. Misalnya ISO 18000-3 digunakan sebagai standard tag high-frequency dan ISO 18000-6 untuk ultra-high frequency.

ISO 15693 merupakan standard yang populer dan menggunakan high-frequency 13,56 MHz, yang secara luas digunakan untuk kartu kredit.

Contactless smart card juga tidak menggunakan baterai, tetapi contactless smart card memiliki induktor yang build-in untuk menangkap gangguan sinyal frekuensi radio, dan menggunakannya sebagai sumber tenaga pada IC.

Walaupun demikian, dimungkinkan sebuah contactless smart card memiliki baterai atau power supply internal atau disebut dengan tag RFID yang aktif. Dengan kemampuan ini, dimungkinkan jarak komunikasi hingga ratusan meter dengan ketahanan baterai mencapai 10 tahun, serta dapat mendukung kapasitas penyimpanan yang besar.

Lebih jauh mengenai contoh penggunaan smart card yang telah diterapkan, adalah Octopus card yang telah diberlakukan di Hong Kong. Octopus card merupakan contactless smart card yang digunakan untuk pembayaran elektronik secara online maupun offline.

Octopus card tidak hanya dapat digunakan untuk sistem transportasi, tetapi juga sebagai alat pembayaran pada supermarket, toko, restoran, parkir, dan aplikasi POS (Point of Sales) seperti service station dan vending machine. Pendek kata, hanya dengan satu kartu, dapat difungsikan untuk berbagai keperluan pembayaran. Semakin menyaingi lampu wasiat Aladdin, bukan?

Bahkan tidak terbatas pada alat pembayaran, chip atau tag RFID juga telah digunakan pada passport oleh banyak negara, sehingga memungkinkan perekaman keluar masuk history perjalanan antar negara, mencakup lokasi, tanggal, dan jam.

Kegunaan lain adalah implementasi RFID pada perpustakaan, tag RFID dapat dilekatkan pada buku, CD, dan produk-produk lainnya, dimana tag RFID dapat menyimpan informasi seperti judul buku ataupun klasifikasi lainnya.

Keuntungannya antara lain adalah, Anda tidak perlu membuka buku atau cover CD untuk melakukan scan, sehingga dapat menghindari cedera otot. Anda dapat membayangkan betapa banyaknya item yang ada pada sebuah perpustakaan!

Proses inventarisasi juga dapat dilakukan dengan cepat tanpa harus menurunkan atau menyentuh buku-buku pada rak.

Tag RFID sering disebut sebagai pengganti teknologi barcode, dengan berbagai macam keunggulan RFID, misalnya kemampuan untuk menyimpan data lebih banyak dari yang dapat disimpan oleh barcode, sehingga mampu menyimpan history perpindahan sebuah barang dari satu lokasi ke lokasi lainnya, hingga sampai ditangan customer.

Dengan sistem tracking seperti demikian, pencurian ataupun kehilangan data dapat dilacak.

Penggunaan barcode pada POS (Point of Sales) seperti pada supermarket juga dimungkinkan untuk digantikan dengan teknologi RFID, dapat Anda bayangkan kasir tidak perlu lagi melakukan scan karena akan dilakukan otomatis oleh reader. Walaupun hal ini tidak mungkin dilakukan tanpa biaya investasi yang signifikan untuk mengganti seluruh tag dan mengubah proses operasional.

Pada bidang otomotif, Toyota telah memperkenalkan Smart Key/Smart Start yang memungkinkan mobil mendeteksi kunci dengan jarak sekitar 1 meter dari sensor. Dengan demikian pengemudi dapat membuka pintu dan menjalankan mesin dengan kunci tetap berada dikantong.

Bahkan, dengan mengenakan tag RFID pada hewan peliharaan Anda, Anda dapat menggunakannya sebaga identifikasi, sehingga Anda dapat mencari posisi hewan kesayangan Anda jika hilang! Serta masih banyak lagi kegunaan lainnya.

Sebagai intermezzo, sebuah perdebatan yang seru akan muncul jika chip tersebut ditanamkan pada manusia, terlepas dari pro dan kontra serta perspektif yang digunakan, teknologi memang memungkinkan hal-hal ajaib yang bahkan dulu tidak terpikirkan oleh Aladdin dengan lampu wasiatnya.

MIFARE

MIFARE merupakan suatu teknologi contactless smart card yang dikenal luas, dilengkapi dengan kartu dan reader. Teknologi MIFARE berdasarkan ISO 14443 dengan frekuensi 13.56 MHz.

MIFARE banyak digunakan untuk aplikasi e-wallet, access control, ID card, ticketing, dan lain sebagainya.

Dari sisi kapasitas, terdapat MIFARE Standard 1k yang memiliki kapasitas penyimpanan 768 byte, terdiri dari 16 sector, dimana masing-masing sektor diproteksi oleh dua key yang berbeda (key A dan key B). MIFARE Standard 4k memiliki kapasitas 3 kilobyte yang terdiri dari 64 sektor.

MIFARE UltraLight memiliki kapasitas 512 bit tanpa dukungan security, tetapi tentunya dengan biaya yang lebih murah.

Keamanan

Berbicara mengenai sebuah sistem, apalagi jika digunakan sebagai sistem pembayaran, maka sisi keamanan merupakan hal yang tak terpisahkan dari sistem itu sendiri.

Sebuah resiko yang patut dipertimbangkan adalah, keunggulan tracking yang dihasilkan oleh tag RFID dapat berpotensi terbaca secara luas sehingga dimungkinkan pihak lain mengetahui lokasi yang mungkin bersifat privat atau rahasia, baik dalam kaitannya dengan kepentingan keamanan individu, perusahaan, atau militer.

Tentu saja sistem yang ingin Anda terapkan dengan menggunakan smart card atau tag RFID harus terlebih dahulu mempertimbangkan kemungkinan diatas ataupun resiko lainnya.

Smart card sendiri telah dibekali dengan kriptografi secara hardware dengan menggunakan algoritma enkripsi (misalnya RSA, DSA, dan lain-lain) yang menghasilkan key unik. Hal ini menyebabkan smart card tidak dapat diduplikasi dengan mudah.

Melalui kemasan yang baik pada kartu, data pada chip juga dapat dilindungi sehingga tahan terhadap debu dan air.

Aplikasi Smart Card

Jika dikaitkan lagi dengan Aladdin, maka customer bagaikan tokoh Aladdin yang memiliki keinginan untuk dipenuhi, smart card bagaikan lampu wasiat yang siap digesek setiap saat, lalu siapa dong yang jadi Jin alias pengabul permintaannya? Yang mendapat peran Jin adalah Anda, para programer!

Baiklah, apapun sebutannya, memuaskan customer adalah tugas mulia. Apa saja yang harus Anda siapkan untuk membuat aplikasi berbasis smart card? Hal pertama tentunya memahami spesifikasinya.

Untuk mudahnya, anggap Anda ingin membuat sebuah aplikasi absensi karyawan dengan menggunakan smart card, tentu saja Anda dapat membuat aplikasi yang tidak
menggunakan media kartu, kartu hanyalah kemasan untuk tag atau chipnya. Tetapi untuk mudahnya kita akan berasumsi menggunakan kartu sebagai kemasannya.

Untuk itu, setiap karyawan memiliki sebuah smart card agar dapat melakukan absensi. Sebuah card reader yang terhubung dengan sebuah komputer akan digunakan untuk membaca smart card tersebut, dan aplikasi Anda pada komputer tersebut akan melakukan proses pendataan yang diperlukan.

Dari sisi hardware, Anda harus mengenal atau menentukan spesifikasinya, misalnya frekuensi yang digunakan (jika merupakan contactless atau RFID card), karakteristik dan kapasitas memory yang digunakan didalam chip, dan spesifikasi readernya.

Dari sisi software, yang Anda butuhkan adalah interface yang mengirimkan output, dan diterima sebagai input pada aplikasi Anda. Interface ini dapat berupa API (Application Programming Interface), yang sering merupakan bagian dari SDK (Software Development Kit) yang disediakan oleh vendor hardware.

Sedangkan “mantra” atau bahasa pemrograman yang Anda gunakan, adalah bahasa pemrograman favorit Anda, tentu saja jika Anda menggunakan SDK dari vendor, pastikan bahasa pemrograman yang Anda gunakan didukung oleh SDK tersebut.

Agar aplikasi Anda dapat berkomunikasi dengan card reader dan memperoleh input darinya, aplikasi Anda harus terlebih dahulu mengenali card reader, untuk itu diperlukan proses inisiasi dengan card reader.

Jika proses inisiasi telah berjalan, tugas berikut aplikasi Anda adalah menangkap data yang diberikan oleh card reader saat sebuah smart card terbaca. Jika sebuah smart card terdeteksi, Anda mungkin perlu melakukan beberapa validasi data yang diijinkan masuk dalam aplikasi.

Mungkin Anda juga perlu mengambil beberapa informasi yang terdapat didalam smart card, mungkin berupa nomor induk karyawan atau informasi lainnya. Informasi disimpan didalam memory smart card berdasarkan blok-blok yang telah telah ditentukan. Jika diperlukan, aplikasi Anda dapat menuliskan kembali informasi pada lokasi blok memory tertentu pada smart card.

Hingga langkah ini, beberapa perintah dasar yang harus Anda miliki berkaitan dengan hardware, adalah perintah-perintah :

1. Inisiasi card reader.
2. Validasi / Autentifikasi smart card.
3. Membaca informasi dari smart card.
4. Menulis informasi pada smart card.

Agar terdapat batas yang jelas, Anda perlu membuat suatu modul (mungkin Anda perlu memberikannya nama, misalnya modul Smart) yang mengakomodir kebutuhan hingga tahap ini. Perintah-perintah programming yang digunakan bisa jadi berbeda jika Anda menggunakan API atau SDK yang berbeda, tetapi fungsi dasarnya tetap sama.

Selebihnya diluar modul Smart diatas, adalah aplikasi database yang umum, menyimpan dan memroses data, melakukan perhitungan yang diperlukan, menampilkan laporan, dan lain sebagainya.

Jika suatu saat Anda membuat aplikasi lain yang menggunakan smart card, Anda dapat menggunakan kembali (re-use) modul Smart diatas, dan berkonsentrasi pada proses bisnis di aplikasi dan database.

Informasi didalam smart card, mungkin memiliki format tertentu, misalnya tertulis dalam karakter hexadecimal, untuk itu seperangkat library atau function konversi perlu Anda siapkan.

Untuk mendukung keamanan, ada baiknya Anda melakukan enkripsi pada informasi penting yang ingin disimpan pada smart card.

Dari sebuah aplikasi sederhana, bukan tidak mungkin berkembang menjadi aplikasi yang lebih rumit seperti contoh-contoh yang telah dijelaskan diatas. Dalam hal ini, segala kemungkinan yang dapat dipikirkan untuk menjadi celah keamanan sistem harus diantisipasi dengan baik.

Penutup

Penggunaan smart card dan tag RFID saat ini semakin meluas pada berbagai sektor, tentu saja dibutuhkan perencanaan yang matang saat sebuah sistem diputuskan melakukan migrasi atau perubahan menggunakan teknologi ini.

Yang terpenting adalah pada akhirnya kita akan merasakan keuntungannya, misalnya untuk mengurangi kesalahan administratif, mempercepat proses, memberikan rasa aman, dan lain sebagainya. Untuk semua keuntungan itulah, teknologi seharusnya digunakan.



Posted by Joko Nurjadi
jokonurjadi.blogspot.com/2008/08/teknologi-smart-card.html


5. Electronic Bill Presentment and Payment

Bill Elektronik penyajian dan Pembayaran (Advanced dan Emerging Komunikasi Seri Technologies) 

Sampul: penggambaran Bill Elektronik dan Pembayaran (Advanced dan Emerging Komunikasi Seri Technologies) oleh Kornel Terplan

RUU penggambaran Elektronik dan pembayaran (EBPP) adalah merevolusi proses penagihan dengan menawarkan penggambaran online dan real time dari konten tagihan dan pilihan pembayaran.  EBPP adalah cara mudah melihat Status penagihan, item pengiriman uang, dan saldo menghadirkan menggunakan browser universal dari setiap lokasi. Berbeda dengan berbasis kertas tagihan, penagihan elektronik memungkinkan penyedia layanan untuk menggabungkan penagihan dengan layanan pelanggan maju dan manajemen hubungan pelanggan lebih baik.
Elektronik dan Pembayaran menyajikan penting tentang cara baru dalam melihat dan membayar tagihan. Penulis mendefinisikan model bisnis dasar, seperti opsi konsolidator kreditor langsung dan berbagai model, mengalokasikan alat yang tepat untuk masing-masing model, dan membedakan antara kebutuhan industri utama.  Teks ini menjelaskan bagaimana membangun dan menerapkan nilai tambah kemampuan seperti personalisasi, up-selling, manajemen sengketa online, dan kontrol yang lebih baik terhadap keadaan akun proses hutang dan piutang secara signifikan dapat meningkatkan layanan pelanggan dan manajemen hubungan pelanggan atas nama penyedia layanan.


openlibrary.org/.../Electronic_Bill_Presentme